Update Kondisi Pemain PSS Jelang Pegadaian Championship: Fachruddin Aryanto Kembali, Cleberson Absen

Fachruddin Pulih Setelah 10 Bulan Absen, PSS Kehilangan Cleberson Jelang Hadapi Persipal Palu.

Update Kondisi Pemain PSS Jelang Pegadaian Championship: Fachruddin Aryanto Kembali, Cleberson Absen
Update Kondisi Pemain PSS Jelang Pegadaian Championship: Fachruddin Aryanto Kembali, Cleberson Absen

AntarSport.comPSS Sleman membawa kabar positif menjelang lanjutan kompetisi Pegadaian Championship 2025/2026. Bek berpengalaman, Fachruddin Aryanto, akhirnya pulih sepenuhnya setelah hampir 10 bulan absen karena cedera.

Pemain belakang 36 tahun itu kini sudah siap merumput lagi bersama Super Elang Jawa, sesuai konfirmasi langsung dari pelatih kepala, Ansyari Lubis.

“Fachruddin sudah pulih 100 persen. Dia sudah gabung latihan penuh dengan tim, tidak lagi berlatih terpisah, dan siap tampil kapan saja,” ujar Ansyari.

Pelatih 55 tahun itu menambahkan bahwa saat ini pihaknya hanya perlu mengembalikan rasa percaya diri sang pemain setelah masa pemulihan panjang.

“Sekarang tinggal hilangkan traumanya. Dia sudah mengikuti latihan reguler dan perkembangannya sangat baik,” tambahnya.

Riwayat Cedera ACL

Fachruddin sebelumnya mengalami cedera ACL ketika PSS bertemu Barito Putera pada pekan ke-25 BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Solo (3 Maret 2025). Cedera tersebut membuat mantan pilar Timnas Indonesia itu harus mengakhiri musim lebih cepat dan menjalani operasi lutut kanan pada Maret 2025.

Di musim sebelumnya, pemain kelahiran Klaten tersebut tampil konsisten dengan 25 penampilan dan 2.120 menit bermain, menjadikannya salah satu andalan utama di lini belakang PSS.

Namun, di balik kabar kembalinya Fachruddin, PSS harus menerima kenyataan pahit. Cleberson Souza, bek 33 tahun, masih belum bisa tampil karena cedera yang dialami saat menghadapi Deltras FC pada 22 November 2025.

PSS Pincang di Laga Kontra Persipal

Pada pertandingan terdekat, PSS akan menjamu Persipal Palu di pekan ke-13 Pegadaian Championship. Duel akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Minggu (28/12/2025) pukul 19.00 WIB.

“Cleberson pasti absen melawan Persipal. Tetapi secara fisik dan mental, saya yakin Fachruddin bisa menjaga keseimbangan di lini pertahanan,” ungkap Ansyari Lubis.

Pelatih yang pernah membela Timnas Indonesia era 90-an tersebut menegaskan bahwa kehadiran Fachruddin sangat penting untuk struktur pertahanan tim.

Baca Juga  John Herdman Resmi Tangani Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Nilai Garuda Mulai dari Awal Lagi

Saat ini, hingga pekan ke-12, PSS menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup Timur Pegadaian Championship dengan 27 poin dari delapan kemenangan, tiga hasil imbang, dan satu kekalahan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *